Kamis, 26 Januari 2012

SERVIS PRINTER

Canon Pixma MP258 adalah seri printer 3 in 1 (print,scan, dan copy) sebagai pengganti MP145 dan MP198. Catridge printer MP258 tersebut menggunakan seri PG810 (black) dan CL811 (color) jadi berbeda dengan seri MP145 dan MP198, untuk keterangan lebih lanjut bisa dilihat disini. Kami sudah beberapa kali menemukan kerusakan Error P10 (pada display) untuk seri printer MP258. Menurut pengalaman dari kami Error P10 dapat diselesaikan dengan mengganti salah satu atau beberapa sparepart berikut ini :
  1. Catridge PG810 atau CL811 (bisa keduanya).
  2. Cariage Unit lengkap dengan kabel headnya.
  3. Logic Board.

Periksa dari yang paling mudah dahulu yaitu dimulai dari catridge sampai terakhir yaitu logic board. tetapi dalam hal ini secara pribadi saya sarankan anda untuk ganti baru saja karena perhitungan nilai biaya yang cukup tinggi sehingga hampir sama atau selisih sedikit dengan harga printer baru dan menurut pengalaman saya yang pernah diganti  logic boardnya biasanya tidak bisa normal 100%.
Demikian sedikit pengalaman dari kami, semoga bermanfaat. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar